Angka Unik Mengawali September 2021

Apakah ada yang menyadari kalau angka di hari ini unik? Satu September tahun ini, jika ditulis dalam angka, tampak seperti jajaran tiga angka berurutan: 19-20-21. Punya maknakah angka ini buatmu?


Baca juga: Try to Remember, Lagu Pengantar September

Banyak orang meyakini, angka-angka yang unik memiliki arti khusus. Ada hal-hal bersifat magis yang seringkali dikaitkan dengan kemunculan angka-angka tersebut. Tentu saja lebih banyak lagi orang yang tak melihat ada sangkut maut angka unik dengan peristiwa yang sudah, sedang, dan akan berlangsung. Karena nyatanya memang tak ada bukti ilmiah terkait hal tersebut. Jika ada peristiwa penting yang tercatat pernah terjadi berbarengan dengan angka-angka unik tersebut, tak lain hanya sebagai peristiwa kebetulan semata. 

Kita mengenal Numerology, suatu cabang ilmu pengetahuan yang khusus mempelajari hubungan antara nomor dengan beberapa kejadian. Numerology sudah ada sejak era pemujaan dewa-dewi oleh bangsa Yunani kuno. Setiap negara, kebudayaan, dan sejumlah pihak mengklaim, golongan merekalah yang mencetuskan sekaligus menggunakan Numerology untuk pertama kali. 

Baca juga: September Ceria, Penanda September dari Vina

Para Numerologist atau mereka yang mendalami Numerology berpatokan pada filosofi dan penjabaran Pythagoras. Mereka mempercayai keajaiban dan adanya unsur mistis di balik angka-angka, terutama angka-angka yang sama. Bahkan mereka mengembangkan ilmu tersebut dan memberikan arti kepada setiap nomor, pasca meninggalnya Pythagoras. Sebagai contoh, angka 1 memiliki arti kekuatan, determinasi, agresi, kepemimpinan, ambisi, dan ego. Sedangkan angka 2 artinya  harmonis, damai, imbang, emosi. Dan seterusnya. 

Sayangnya, hingga kini penggunaan Numerology memang belum dapat dibuktikan dengan pasti. Numerology lebih banyak dikaitkan dengan mitos, kepercayaan, tahayul, legenda, dan sejenisnya. 

Anda sendiri bagaimana? Termasuk yang melihat keunikan itu memiliki makna, atau B saja? 😀

No comments